Wet Lab
Fakoemulsifikasi
Deskripsi
Teknik bedah katarak di mana massa lensa yang keruh dihancurkan menjadi kepingan menggunakan gelombang ultrasonik lalu diaspirasi
Tujuan Pembelajaran
- Pemahaman mesin
- Membuat robekan Continuous Curvelinear Capsulorhexis (CCC)
- Hidrodiseksi
- Fakoemulsifikasi (pemecahan dan penyedotan lensa)
- Implantasi lensa intraokular
Pemasangan Lensa Iris Claw
Deskripsi
Lensa iris claw merupakan lensa intraokular yang dibutuhkan untuk menangani afakia pada kasus di mana tidak ada sokongan dari kapsul posterior yang cukup.
Tujuan Pembelajaran
- Memasukkan lensa
- Merotasi lensa
- Enklavasi dan Eksklavasi Lensa
Trabekulektomi
Deskripsi
Prosedur bedah untuk penyakit glaukoma di mana tekanan intraokular diturunkan melalui pembuatan lubang kecil pada dinding mata.
Tujuan Pembelajaran
- Membuat tunnel sklera
- Memotong trabekulum
- Membuat bleb yang baik
- Implantasi lensa intraokular
Iris Suture
Deskripsi
Teknik penjahitan iris mata
Tujuan Pembelajaran
- Menjahit berbagai bentuk robekan iris
- Penjahitan iris untuk menyempurnakan bentuk pupil